Resep dan Cara Membuat Udang Kentang Balado - Udang merupakan hewan air tak bertulang belakang yang cukup digemari semua kalangan. Disamping rasanya yang enak si udang ini juga merupakan sumber protein, kalsium dan iodium yang tinggi lho disamping itu juga mengandung omega 3 yang merupakan salah satu nutrisi yang diperlukan untuk tubuh. Udang ini dapat dimasak menjadi berbagai olahan dari masakan khas nusantara sampai luar negeri. Kali ini si udang ini akan dikombinasikan dengan kentang yang rendah karbohidrat tapi mengenyangkan. Coba resep pembuatannya Resep dan Cara Membuat Udang Kentang Balado di bawah ini :
Bahan untuk membuat Udang Kentang Balado
- ¼ kg kentang, kupas, potong kotak-kotak ±1 cm
- ¼ kg udang, buang kepalanya
- 3 siung bawang merah, haluskan
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 5 buah cabe merah , haluskan (bisa ditambah/ dikurangi sesuai selera)
- 5 buah cabe rawit, haluskan (bisa ditambah/ dikurangi sesuai selera)
- 1 sdm air asam jawa
- 1 sdk makan gula pasir
- 3 lembar daun salam
- 3 buah kemiri, haluskan
- 3 ruas jari lengkuas, digeprek
- ½ sdm penyedap rasa
- 250 ml air bersih
- garam halus secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Langkah untuk Membuat Udang Kentang Balado :
- Siapkan wajan, panaskan minyak goreng, goreng udang sampai setengah matang (berubah warna orange), kemudian goreng juga kentang sampai setengah matang (kekuningan), tiriskan
- Kemudian siapkan wajan untuk menumis, panaskan minyak goreng, masukkan bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit, kemiri aduk-aduk sampai rata dan harum
- Tambahkan lengkuas dan daun salam aduk kembali sampai layu, kemudian masukkan udang dan kentang yang telah digoreng aduk-aduk sampai bumbu tercampur, tambahkan air asam jawa, gula pasir, garam dan air aduk kembali sampai tercampur rata. Jangan lupa di icip agar tau rasa sudah sesuai selera
- Jika rasa sudah pas, tunggu sampai air mendidih dan sedikit menyusut agar bumbu meresap, matikan kompor
- Siapkan piring saji, masukkan Udang Kentang Balado yang sudah matang
- Udang Kentang Balado siap di sajikan dengan nasi hangat yummy
Silakan bagi anda yang ingin mencobanya. Resep lainnya : Resep dan Cara Membuat Wedang Ronde Khas Yogyakarta
0 Response to "Resep dan Cara Membuat Udang Kentang Balado"
Post a Comment