Resep dan Cara Membuat Telur Orak-Arik Peda

Resep dan Cara Membuat Telur Orak-Arik Peda - Telur Orak-arik adalah telur yang memasaknya sengaja dihancurkan. Cara pembuatannya sama dengan telur dadar dengan sedikit minyak ditambah sedikit garam tentunya agar gurih. Bagaimana jika dicampur dengan ikan peda ? si ikan peda ini sendiri adalah ikan kembung yang diawetkan dengan garam alias ikan asin. Si ikan peda ini banyak dijual dipasar tradisional jadi mudah untuk mendapatkannya dan harganya pun terjangkau. Yang penasaran langsung saja liat Resep dan Cara Membuat Telur Orak-Arik Peda. Tentunya hanya di kuliner anda :
telur orak arik peda

Resep dan Cara Membuat Telur Orak-Arik Peda

Bahan untuk membuat  Orak-Arik Peda
  • 2 ekor ikan peda, rendam dlm larutan garam ± 10 mnt, buang durinya, potong kecil-kecil
  • 3 btr telur ayam, kocok
  • 5 buah jagung muda, potong serong tipis
  • 1 siung Bawang Putih, geprek, cincang kasar
  • 2 siung Bawang Merah, geprek, cincang kasar
  • 2 buah Cabe Merah, iris serong (bisa dikurangi/ditambah sesuai selera)
  • 1 Buah cabe Hijau, iris serong (bisa dikurangi/ditambah sesuai selera)
  • ½ sendok teh mrica Bubuk
  • ½ sdk teh garam
  • Minyak goreng secukupnya
Langkah untuk membuat Orak-Arik Peda
  1. Siapkan wajan, panaskan minyak goreng, masukkan bawang putih, bawang merah, tumis sampai harum kemudian tambahkan cabe merah, cabe hijau dan jagung muda aduk-aduk sampai jagung setengah matang
  2. Tambahkan ikan peda yang telah dipotong-potong, nerica dan garam aduk-aduk sampai rata, masukkan telur yang telah dikocok, diamkan sebentar kemudian aduk-aduk telur (orak-arik) sampai telur matang dan tercampur dengan semua bahan
  3. Jangan lupa dicip untuk mengepaskan rasa, setelah rasa sesuai atau pas matikan kompor
  4. Siapkan piring saji, masukkan orak-arik peda sajikan bersama nasi hangat
Orak-arik peda siap dinikmati. Lihat juga resep yang enak lainnya : Resep dan Cara Membuat Lumpia

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep dan Cara Membuat Telur Orak-Arik Peda"

Post a Comment