Resep Cara Membuat Kepiting Bakar Asap Sedap – Kali ini admin akan memberikan resep makanan yang akan menggoyang lidah anda. Makanan ini dapat kita jumpai direstoran-restoran seafood, tapi tidak semua restoran seafood menyajikannya. Anda akan sedikit kesulitan untuk mencari kepiting bakar asap ke restoran-restoran disekitar anda. Bagi anda yang kesulitan membelinya atau jika ingin membuatnya sendiri, di bawah ini Resep Cara Membuat Kepiting Bakar Asap Sedap bisa anda coba untuk mempraktekannya.
kepiting bakar asap |
Resep kepiting bakar asap sedap
Bahan-bahan :
- Siapkan 1 ekor kepiting ukuran sedang/besar sesuai selera
- Siapkan 2 sendok teh kecap
- Siapkan 2 sendok teh minyak wijen
- Siapkan 1 sendok teh angciu
- Siapkan 2 sendok makan mentega, digunakan untuk menumis
- Siapakan 1 buah jeruk nipis lalu peras
- Siapkan 1 buah jeruk limau lalu peras
- Siapkan 2 lembar daun salam
- Siapkan 2 batang sereh
- Siapkan daun Kemangi
- Siapkan penyedap rasa
- Siapkan 600 ml air putih
- Siapkan Daun pisang, jemur agar tidak mudah robek
Bumbu-bumbu halus :
- Siapkan 3 cm jahe
- Siapkan 2 butir kemiri
- Siapkan 5 siung bawang putih
- Siapkan 4 siung bawang merah
- Siapkan 1/2 sendok teh ketumbar
- Siapkan 3 buah cabe merah
- Siapkan 3 buah cabe hijau
Langkah-langkah Resep Cara Membuat Kepiting Bakar Asap Sedap :
- Langkah pertama panaskan wajan terlebih dahulu kemudian tumis mentega dan jahe sampai beraroma harum, lalu tambahkan sereh dan daun salam.
- Langkah kedua masukkan bumbu-bumbu halus, lalu anda tambahkan jeruk nipis dan jeruk limau yang sudah diperas tadi, kemudian tumis sebentar tambahkan 600 ml air.
- Langkah ketiga masukkan kepitingnya, aduk - aduk sampai rata sampai kuah meresap ke dalam daging kepiting, kemudian tambahkan daun kemangi sampai agak layu lalu angkat.
- Langkah keempat bungkus kepiting yang sudah matang tadi dengan daun pisang.
- Langkah kelima bakar kepiting yang sudah dibungkus tadi selama +/- 5 menit jangan terlalu lama ya.
- Kepiting bakar asap siap disajikan.
Selamat menikmati Kepiting bakar asap. Semoga resep ini dapat memberi manfaat bagi anda. Sekian dan terimakasih. Resep lain : Resep Cara Membuat Ice Cream Kuburan Mantan Enak
0 Response to "Resep Cara Membuat Kepiting Bakar Asap Sedap"
Post a Comment